Pages

Minggu, 28 Agustus 2011

54 Hari Bersamanya

Assalamu'alaikum.w.w. Hallo semuanyaa .. Apa kabar? Hmmm .. Ngga' usah kudu dijawab sih, karna saya juga akan segera memulai apa yang hendak saya mulai. 
Saya memulainya dari tanggal 4 Juli 2011. Ada apa dengan tanggal itu kah? Ya, saya memulai mengikuti kegiatan KKN yang diwajibkan bagi mahasiswa S1. Persiapan KKN ini sudah direncanakan dari 3 atau 4 bulan sebelumnya. Kami membentuk tim/kelompok untuk menyelesaikan program yang akan dikerjakan. KKN saya berada di Desa KarangTengah, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul. Dalam satu tim KKN yang berjumlah 29 orang itu, kurang lebih memang kebanyakan teman-teman SMA saya yang sudah saya kenal sebelumnya. Senang bisa bertemu mereka lagi. Segala persiapan matang dan yang tidak matang pun sudah dilakukan. Satu tim kami pun dibagi menjadi 3 subunit untuk masing-masing dusun. Tim kami dibagi menjadi 3 subunit. 
Dan akhirnya, tanggal 4 Juli 2011 pun datang .. Saya berada di dusun yang masih tergolong lumayan kota *katanya* hmmm walopun iya memang lumayan kota sih dibandingkan 2 subunit lainnya. Kami tinggal di rumah warga yang tidak dipakai. Antara senang atau sedih atau bingung atau biasa aja sih yaa? Karena kami tinggal di rumah sendiri, tidak bersama warga asli sana, tidak seperti 2 subunit lain yang tinggal di rumah kepala dukuhnya. Kami datang ke rumah itu sekitar jam 10 pagi. Hal pertama yang dilakukan adalah, yaitu ??? Coba tebak apaa? Hmmm .. Tettooottt! Itu bukan penginapan yang siap dipakai lho yaa ..Kami beres-beres, bersihin rumah dan seisinya, se-mu-a-nya. Ok, SE-MU-A-nya! *inhale-exhale*
Semua yang tinggal di rumah itu ada 5 orang perempuan dan 5 orang laki-laki, yang kami pun memang baru bertemu di KKN ini, walopun saya ada beberapa yang sudah mengenalnya di SMA dulu *tapi ngga deket, sama aja* -___-"
Pondokan Kami Selama 54 Hari 
Hmmm .. Pondokan kami banyak sekali cerita di dalamnya. Kami sudah seperti keluarga baru. Benar-benar keluarga baru. Mengenal teman-teman baru di suasana yang baru. Aaaaahhh .. senang sekaliiii! Saya berlima dengan perempuan yang lain. Kami tidur 1 kamar, hhahaha .. Sempit sih, tapi bikin anget! Seru. Saya selalu mengenang saat-saat di kamar perempuan. Saya yang paling awal datangnya kantuk dari keempat perempuan lain. Entah mengapa, di pondokan itu, jam tidur saya dirasa terlalu awal juga.
Kamar Kami Untuk 5 Orang Perempuan

Aaaaaaahhh .. Saya semakin kangen suasana pondokan nih! Ketik ini cerita udah ngga kuat nahan kangen. Masih euforia KKN, huuuuffff. Yaaa dalam 54 hari itu kan kita serumah, ngerti baik-buruknya temen. Jadi pelan-pelan juga saling ngerti sikap dan sifat masing-masing. Ada sih kadang kami ngerasa kurang ngga enakan gitu, tapi yaa saling ngertiin aja. Dan selama itu, kami selalu bersama-sama. Ooooooo tidaaaaak, kangen melanda nih! Saya jadi bingung ini ceritanya akan mengarah kemana dan gimana? *ngeeek
Jadi yaa, inti dari semua ini, saya mendapatkan teman baru, keluarga baru dan lingkungan baru yang sangat saya sayangi. KKN serasa nyaman, indah dan damai *piye2 luk?* hmmmm ..
Sering banget saya sekarang-sekarang ini jadi pondokan sick *semacam malarindu dengan pondokan*. Saya kangen suasananya, bareng-barengnya, jayus-jayusannya, bau-baunya, males-malesannya. Dan paling ok nih yaa, kayanya permasalahan yang ada di pondokan bisa aja diselesaikan. Ngga tau diselesaikan dengan benar, ngasal atau pasrah, yang penting selesai aja. Kenapa? Karena kita selalu bersama! Aaaaaaaaaaa lagi-lagi saya mengenang pondokan berlampu depan hijau itu.
Aaaaahhh ceritanya terlalu banyak kalo ditulis. Kenapa? Karena halaman kosongnya cuma sedikit *eeaaa*

"Friends never make assumptions about you. They never expect a reason to go out with you. In fact friends only expect you to be you!"
Sent in by-Chandru Sockalingam-

So? Mereka yang berada di pondokan dan di dalamnya, segalanya .. Saya menyayanginya seperti keluarga saya sendiri. Bangga dan senang bisa mengenalnya, menemukannya, bersamanya ..

Be there friends, I'll walk behind you .. Cause if there's something wrong in your way, you can look at the behind. Yes, there's me .. :)

Wassalamu'alaikum.w.w.

2 komentar: