Contoh beberapa syndrome yang terkait dengan kesehatan mulut manusia :
1. Dry mouth syndrome
Banyak pasien lanjut usia yang mengalami dry mouth dengan berbagai variasi penyebab. Yang menarik, produksi dari kelenjar saliva mayor tidak mengalami penurunan yang signifikan pada lansia yang sehat. Beberapa data penelitian menunjukkan perubahan yang berhubungan dengan usia pada kosntituen saliva, akan tetapi bukti lainnya menunjukkan produksi elektrolit dan protein yang tetap stabil tanpa adanya masalah kesehatan yang kompleks dan penggunaan obat-obatan. Gangguan salivasi pada populasi lansia biasanya disebabkan oleh penyakit sistemik dan perawatannya (contohnya antikolinergik untuk terapi radiasi). Banyak kondisi kesehatan (seperti SS, diabetes, penyakit Alzheimer, dehidrasi), medikasi ( yang diresepkan ataupun tidak), irradiasi kepala dan leher dan kemoterapi, yang dapat berkontribusi dan menyebabkan penyakit kelenjar saliva.
2. Sjogren’s syndrome
SS merupakan satu dari sekian banyak gangguan jaringan-penyambung kronis autoimun, dan merupakan kondisi sistemik paling umum yang berhubungan dengan xerostomia dan disfungsi salivasi. SS terjadi dalam dua bentuk, primer dan sekunder. Pasien dengan SS primer melibatkan kelenjar saliva dan lakrimalis, dan berhubungan dengan penurunan produksi salivasi dan airmata. Pada SS sekunder, gangguan terjadi bersamaan dengan penyakit autoimun, seperti arthritis rheumatoid, lupus sistemik eritematous, scleroderma, polimyositis, dan poliarthritis nodosa. Patogenesis SS masih belum jelas. Agen lingkungan sekitar (contohnya virus) dapat menjadi pemicunya. Faktor hormonal mungkin berperan dalam pathogenesis, karena SS terjadi predominan pada wanita. SS kemungkinan memiliki komponen genetik, karena autoantibodi SS ( misalnya antibodi A anti Rö/ Sjögren Syndrome) yang lebih tinggi pada pasien yang salah satu anggota keluarganya mengalami penyakit ini.
Dry mouth and it’s effects on the oral health of elderly people [internet]. http://www.jada.org . accessed on 19 September 2010.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar